GA
Properti dan saham, Mana yang paling menguntungkan? Yang pasti keduanya menguntungkan jika Anda tahu caranya.
Tapi disini saya hanya menjelaskan kelebihan dari bermain properti dan
saham. Ini adalah perbandingan pribadi saya selama saya bermain properti
dan saham.
Banyak sekali kelebihan yang dimiliki Properti, namun Saham juga memiliki kelebihannya sendiri yang diantaranya adalah :
1. Saham bisa menghasilkan Capital Gain dan juga bisa menghasilkan Cashflow.
2. Saham pada Umumnya Susah untuk dijadikan Jaminan.
Properti jika Anda ingin menjaminkan, Properti sangat Mudah dan Cepat.
3. Untuk masalah Harga, Saham tidak bisa Anda Kontrol. Tapi jika Anda
memiliki uang yang banyak, Anda bisa mempengaruhinya. Namun secara umum
Sulit Untuk Dikontrol. Harga saham tidak bisa Anda kontrol, sedangkan
harga properti bisa dikontrol
Lalu untuk Properti, Anda bisa menaikan harga dengan Mudah. Dan cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan cara Emotion Buying.
Maksudnya adalah, kebanyakan/ rata- rata orang membeli Properti karena
didasarkan oleh Emosi daripada orang itu sendiri. Dan Emosi dipengaruhi
oleh “Panca Indra”.
4. Dari Masalah Harga, Harga Saham tidak bisa “DI TAWAR”.
Maksudnya adalah, jika harga Saham tersebut adalah $5, maka Anda harus
membelinya dengan harga $5. Dan jika Anda ingin membeli di bawah harga
tersebut, Anda harus menunggu harga tersebut turun.
Namun Properti, Harga TERGANTUNG. Maksudnya adalah misalkan Harga
Properti 1 Milyar. Apakah Anda bisa mendapatkan hanya dengan harga 600
Juta? Jawabannya adalah Mungkin saja! Oleh karena itu Anda harus mencari
Properti yang “Below The Market”.
5. Saham TIDAK BISA diberikan Nilai Tambah.
Tapi Properti bisa diberikan Nilai Tambah
6. Saham Kenaikan dan Penurunannya tidak Tentu dan tidak bisa Anda
Tebak/ Di Pengaruhi. Kadang Naik sangat tinggi dan juga terkadang Turun
sangat Rendah. Namun lain halnya dengan Properti. Dalam Hal ini,
Properti bisa juga Turun, namun Turunnya biasanya Tertebak. Maksudnya
adalah Kenaikannya maupun Keturunannya bisa Anda Kontrol.
Nah berikut kelebihan yang bermain properti dan juga saham. Yang
paling penting antara kedua investasi tersebut Anda harus tahu kapan
Anda harus kembali masuk dan kapan harus keluar. Sehingga dalam hal ini
Anda telah memanage resiko yang akan Anda alami. Selagi masih bisa untuk
memilih, pilihlah yang terbaik sesuai dengan keahlian dan kemampuan
yang Anda miliki, properti UNTUNG dan saham juga UNTUNG, jika Anda tahu
caranya.
Sekian artikel saya kali ini, Semoga bermanfaat, Saya Tung Desem Waringin menguncapkan salam dahsyat !
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Belum ada tanggapan untuk "Kelebihan PROPERTI Dibanding SAHAM"
Posting Komentar